Bakal calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Ganjar Pranowo tengah riuh di media sosial melalui video amatir saat dirinya mengalami kecelakaan kecil yakni terbentur lonceng besi.
Video yang dibagikan pegiat media sosial Agus Susanto, melalui akun twitternya @cobeh2022 itu terjadi saat Ganjar berkunjung ke Panti Pelayanan Sosial Wanita Wanodyatama Surakarta.
Saat detik-detik sebelum kejadian, Ganjar sedang berbicara dengan pengelola panti sambil berjalan. Mereka menuju ke sebuah ruangan yang harus melewati lonceng.
Lantaran terlalu asyik mengobrol, Gubernur Jawa Tengah itu pun tidak menyadari adanya lonceng di depannya. Staf juga tidak memperkirakan hal itu akan terjadi.
Pengelola panti yang seorang wanita juga sibuk menjawab pertanyaan Ganjar dengan saling menatap sehingga hanya sesekali melihat ke depan.
Lalu tiba-tiba kecelakaan itupun terjadi. Bunyi 'Tiing' menggema saat kepala Ganjar terbentur lonceng besi berukuran besar sampai berbunyi. Melihat kejadian itu, pengelola panti langsung panik.
Ganjar pun memegangi kepalanya dan sempat menoleh melihat benda yang membentur kepalanya.
"Aduuuuuh……," tulis Agus Susanto sembari membagikan video kejadian tersebut.
Warganet pun ramai mengomentari video yang telah ditonton lebih dari 67 ribu kali di akun tersebut. Ada yang mengaitkan kurang fokusnya Ganjar lantaran hobinya yang suka menonton.
"Yang masang lonceng bisa kena pasal ini…," balas akun @Asep***.
"Pasti loncengnya dituduh radikal sama si @islah_bahrawi," tulis akun @RangK***.
"Batasi menonton agar mata tetap sehat dan fokus?," tulis akun @Magna***.
0 komentar:
Posting Komentar